Wow, Ada Home Industri Miras Oplosan di Perum SDL Indah

- Redaksi

Kamis, 26 April 2018 - 06:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RakyatJabarNews.com, Cirebon – Satuan Narkoba Polres Cirebon bersama Kapolsek Lemahabang menggrebek rumah yang beralamatkan di Perum SDL Indah RT 17/05 Desa Cipejeuh Wetan Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon, Rabu (25/4) malam sekitar pukul 20.00 WIB. Gudang sekaligus rumah produksi miras oplosan tersebut merupakan rumah kontrakan yang baru ditempati oleh warga asal Medan yang bernama Rian sejak bulan Januari 2018.

Operasi tersebut dipimpin oleh Kasat Narkoba Polres Cirebon AKP Joni, S.H., M.H. didampingi Kanit 1 Subnit 1 Sat Res Narkoba Bripka Harmadi Abdul Azis dan 5 anggota dan Bhabinkamtibmas Desa Cipeujeuh Wetan Bripka Dani Rahyana. Dari operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan 540 botol miras ukuran besar dan 1296 botol miras ukuran kecil.

“Operasi ini dengan sasaran minuman beralkohol, di rumah yang dicurigai sebagai home industri yang menjual minuman oplosan jenis ciu,” jelas AKP Joni.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut warga setempat, bahwa sudah satu minggu ini warga curiga dengan rumah tersebut, karena ada dugaan dijadikan rumah produksi dan gudang miras oplosan.

“Kami warga di sini curiga dengan aktivitas lalu lalang motor yang setiap hari mengangkut bekas botol mineral,” ujar Kasatgas Desa Cipejeuh Wetan Surya Sudirja saat ditemui awak media, Rabu (25/4).

Dia melanjutkan, setelah kecurigaan warga di sampaikan dirinya pun melaporkan kepada petugas Bhabinkabtibmas, karena sudah sangat resah dengan adanya miras oplosan. Dirinya bahkan sudah satu minggu mengintai kegiatan mencurigakan di rumah kontrakan tersebut.

“Padahal rumah ini baru 4 bulanan ditempati pengontrak dan setelah digrebek, ada ribuan botol kemasan yang ada di gudang home industry miras oplosan ini,” pungkasnya.(Ymd/RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ungkap Kasus Penyerangan Markas Pemuda Pancasila di Bandung, Diduga Berasal Dari Ormas Lain
Polrestabes Bandung Ungkap Kasus Judi Online yang Dikendalikan Bandar Dari Kamboja
Modus Baru, Bocah SMP Jadi Korban Asusila Oleh Pria Dewasa
Ini Dia Tampang Dua Oknum Pelaku Guru Ngaji Pelecehan Seksual Terhadap Santriwati
Kasus Pelecehan Seksual Guru Ngaji Kepada Santrinya di Bekasi, Korban Lapor Ke Polres Metro Bekasi
Polisi Usut Kasus Pencabulan Oknum Anggota DPRD Depok, Begini Kronologinya !
7 Mayat Mengambang di Kali Jatiasih Kota Bekasi
6 Kilogram Barang Bukti Sabu dan Ekstasi di Musnahkan !
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Januari 2025 - 16:22 WIB

Ungkap Kasus Penyerangan Markas Pemuda Pancasila di Bandung, Diduga Berasal Dari Ormas Lain

Kamis, 21 November 2024 - 20:06 WIB

Polrestabes Bandung Ungkap Kasus Judi Online yang Dikendalikan Bandar Dari Kamboja

Kamis, 14 November 2024 - 12:47 WIB

Modus Baru, Bocah SMP Jadi Korban Asusila Oleh Pria Dewasa

Selasa, 1 Oktober 2024 - 04:48 WIB

Ini Dia Tampang Dua Oknum Pelaku Guru Ngaji Pelecehan Seksual Terhadap Santriwati

Jumat, 27 September 2024 - 15:38 WIB

Kasus Pelecehan Seksual Guru Ngaji Kepada Santrinya di Bekasi, Korban Lapor Ke Polres Metro Bekasi

Berita Terbaru

Bekasi

Asda I Serahkan Beberapa Penghargaan Purnabakti

Senin, 10 Feb 2025 - 15:26 WIB

Anda Kurang Beruntung !