Untag Prima Ardian Tana Manajemen Perhotelan Cirebon, Kampus dengan Rasa Hotel

- Redaktur

Kamis, 3 Agustus 2017 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kampus Untag tampak depan

RakyatJabarNews.com, Cirebon – Universitas 17 Agustus (Untag) Prima Ardian Tana Manajemen Perhotelan Cirebon memiliki keunikan sendiri ketimbang kampus lainnya. Sesuai dengan jurusannya, yakni Manajemen Perhotelan, kampus ini memiliki suasana layaknya di hotel.

Kampus yang terletak di Jl. Perjuangan No.17-A, Sunyaragi, Kesambi, Kota Cirebon ini memiliki gedung berlantai 4. RakyatJabarNews.com mendapat kesempatan untuk melihat-lihat suasana kampus dengan ditemani oleh Iwan Santoso, Amd selaku P.R and Marketing Officer saat Kamis (3/8/2017). Suasana koridornya saja seperti terasa di hotel. Lantai pertama diisi dengan kantor-kantor, lobby, pendaftaran, aula, dan lain-lain.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Front Office kampus

Aula tersebut, menurut Iwan, bisa juga disewakan untuk pernikahan, meeting, seminar, dan lain-lain dengan harga Rp 5,5 juta. Dan juga disediakan dapur untuk makanannya.

Di lantai 2 diisi dengan kelas-kelas. Uniknya, di sini hanya ada 8 kelas. Karena saat PKN ini banyak mahasiswa yang magang, maka kelasnya diisi oleh mahasiswa yang tidak sedang PKN. Sebaliknya, kalau masa PKN sudah selesai, mereka kembali ke kampus. Sedangkan mahasiswa yang tadinya di kampus akan PKN, sehingga kelasnya kosong kembali.

Baca Juga :  Amaris Hotel Cirebon Banjir Paket Holiday dan New Year

Salah satu ruangan kelas

Untuk lantai 3 diisi oleh tempat-tempat praktek. Di sini, ada dua ruangan yang disulap layaknya kamar hotel. Ada dua ruangan yang diperuntukkan seperti hotel, yakni ruangan tipe standard room, dan tipe suite room. Mereka menyulap kedua ruangan tersebut benar-benar seperti hotel, baik itu perabotannya, fasilitasnya, tempat tidurnya, toiletnya, dan fasilitas lainnya. Ruangan tersebut diperuntukkan bagi praktek mahasiswa. Jadi, mereka tidak perlu ke hotel hanya untuk praktek. Cukup di kampus saja.

Kamar Standard Room

Selain dua ruangan tadi, di lantai tiga juga diisi dengan ruangan kitchen atau dapur, lengkap dengan segala fasilitasnya. “Kita sengaja membuat tempat ini berstandar internasional. Jadi, mahasiswa tidak kaget kalau nanti bekerja di luar negeri,” jelas Iwan.

Baca Juga :  Disdik Lakukan Evaluasi Berjenjang Pelaksanaan PTM Terbatas

Suasana dapur

Di depan dapur, terdapat ruangan yang diisi oleh semacam bar, resepsionis, serta meja untuk menghidangkan sajian. Saat praktek, tempat ini akan dipenuhi oleh aroma masakan. Tergantung apa temanya, baik itu masakan Chinese, Eropa, dan lain-lain.

Salah satu bar. Terdapat dua bar di sini

Sedangkan lantai 4 terdapat aula dan fasilitas olahraga. Ada juga tempat seperti bar beserta meja dan kursinya. Rencananya, aula tersebut akan dijadikan kantin. Jadi, mahasiswa tidak hanya akan makan di luar atau kios di bawah, tapi juga bisa ke aula. Selain itu, ada juga perpustakaan.

Aula untuk olahraga

Semua fasilitas tersebut sangat dijaga oleh pihak kampus dari kebersihannya. Makanya, sejak diresmikannya bangunan oleh Abu Rizal Bakrie yang saat itu masih menjabat sebagai Menkokesra pada tahun 2007, bangunan ini masih saja tampak seperti baru berumur setahun dua tahun. Hal tersebut membuat mahasiswa betah kuliah di sini. (Juf/RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Melalui Program Gerakan Donasi Kuota XL Axiata Targetkan 200 Lembaga Pendidikan Terkoneksi Akses Internet Gratis di Akhir Tahun
Peduli Pendidikan, XL Axiata Renovasi Madrasah di Pelosok Sukabumi
Fakultas Psikolog Ubhara Jaya Ikut Meriahkan Peresmian Field Campus Ubhara: Mengarahkan Orientasi Karir Siswa
Sisternet Goes To Campus,.Ajak 1.500 Mahasiswi Universitas Andalas Berpartisipasi dalam Female Future Leader
600 Pelajar Ikuti Latihan Gabungan Paskibra
Rayakan HUT ke -79 RI, Indosat Ooredoo Hutchison Tingkatkan Kapasitas Infrastruktur Jaringan
Pj Bupati Bekasi Lepas 1500 Mahasiswa Universitas Pelita Bangsa KKN di 9 Kecamatan
Pemkab Bekasi Umumkan 2.068 Orang Daftar Beasiswa Bantuan Pendidikan Pintar
Berita ini 58 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 2 Oktober 2024 - 12:44 WIB

Melalui Program Gerakan Donasi Kuota XL Axiata Targetkan 200 Lembaga Pendidikan Terkoneksi Akses Internet Gratis di Akhir Tahun

Selasa, 1 Oktober 2024 - 12:57 WIB

Peduli Pendidikan, XL Axiata Renovasi Madrasah di Pelosok Sukabumi

Senin, 23 September 2024 - 06:16 WIB

Fakultas Psikolog Ubhara Jaya Ikut Meriahkan Peresmian Field Campus Ubhara: Mengarahkan Orientasi Karir Siswa

Jumat, 13 September 2024 - 06:43 WIB

Sisternet Goes To Campus,.Ajak 1.500 Mahasiswi Universitas Andalas Berpartisipasi dalam Female Future Leader

Minggu, 11 Agustus 2024 - 19:36 WIB

600 Pelajar Ikuti Latihan Gabungan Paskibra

Berita Terbaru

Pemilihan Semarang sebagai lokasi penutup rangkaian penyelenggaraan GIIAS The Series tahun ini, didorong oleh daya tarik kota ini dalam pasar otomotif nasional.

Bisnis

GIIAS Semarang 2024 Menampilkan Kendaraan Terbaru

Selasa, 1 Okt 2024 - 17:50 WIB