LGBT di Kabupaten Cirebon Tembus Hingga 664 Orang

- Redaktur

Senin, 22 Januari 2018 - 21:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RakyatJabarNews.com, Cirebon – Setidaknya terdapat 664 orang LGBT yang tersebar pada 40 kantong komunitas LGBT yang tersebar di 40 Kecamatan di Kabupaten Cirebon. Hal tersebut diungkapkan oleh Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P3M) Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon Nanang Ruhyana.

Menurutnya, ada 34 kasus penularan HIV/AIDS di 29 layanan kesehatan yang tersebar di Kabupaten Cirebon yang terjadi dalam Komunitas LGBT pada tahun 2017 kemarin. Bahkan, jumlah penderita HIV/AIDS meningkat 100% setiap tahunnya.

“Masih banyak faktor penghambat yang ditemui Dinas Kesehatan dalam memberikan penyuluhan dalam pencegahan dan pengendalian penyakit menular. Karena, mereka takut terekspos sehingga dikhawatirkan akan mendapatkan diskriminasi dari masyarakat,” jelasnya saat ditemui awak media di kantornya, Senin (22/1).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nanang melanjutkan, masih kurangnya pendidikan seks di lingkungan pendidikan yang dianggap tabu menjadi salah satu faktor penyebab meningkatkan jumlah LGBT, serta meningkatnya usia produktif yang cenderung terjerumus masuk ke komunitas LGBT. Hal tersebut bisa diakibatkan oleh kurangnya kasih sayang dari orang tua. Dan juga, minimnya pengetahuan pendidikan tentang seks di kalangan para remaja, khususnya pelajar SMP dan SMA, serta dewasa khususnya di Universitas yang ada di Kabupaten Cirebon.

Baca Juga :  Meikarta Lippo Cikarang Melanggar Aturan!

“Karena pendidikan seks masih tabu untuk diberikan secara lebih masiv. Padahal para remaja dan dewasa bisa mengetahui sisi berbahaya dari tindakan seks bebas dan berpotensi terpapar penyakit menular dan mematikan,” tuturnya.

Lanjut Nanang, salah satu kerentanan yang dihadapi oleh para remaja pada saat pencarian jati diri, merupakan pintu masuk yang rentan terjerumus masuk dalam lingkungan Komunitas LGBT.

“Kami berencana melalui pembinan dan sosialisasi pendidikan seks di setiap sekolah, walaupun pihak Dinas Pendidikan masih menganggap tabu tentang pendidikan seks,” terangnya.

Baca Juga :  Ada Bocah Meninggal karena Difteri di RSHS, Ini Pernyataan

Data resmi yang masuk di Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon sampai saat ini terdapat 1.534 kasus penderita HIV/AIDS. Dan khususnya pada tahun ini terdapat kenaikan jumlah penderita sebanyak 206 orang per Desember 2017, kenaikan hampir 100% tiap tahunnya.

“Jika kita mengikuti rumus dari Badan Kesehatan Dunia (WHO), jika ada 1 kasus penderita Penyakit HIV/AIDS, maka di sekitarnya harus ditemukan 200 orang baru yang terpapar penyakit HIV/AIDS. Dan jika dihitung melalui rumus WHO, maka di Kabupaten Cirebon secara resmi terdapat 1.534 kasus penderita HIV/AIDS. Maka bisa dikalikan 200 orang penderita HIV/AIDS dikali 1.534 orang, maka terdapat 306.800 kasus HIV/AIDS,” pungkasnya.(Ymd/RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats And Co di Travoy Hub
Resmi Mengudara, Bali Internasional Airshow 2024 Soroti Teknologi Aviasi Modern
Bupati Bandung Turun Langsung Tinjau Korban Gempa
Ikrar Netralitas Kades se-Kabupaten Bekasi
Sambut Hari Jadi ke-214, Pemkot Bandung Kolaborasi Bagikan Sembako ke Warga
Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Pj Wali Kota Bekasi : Pilih Pemimpin Yang Disarankan Rasulullah
Puncak Arus Balik, Jasamarga Metropolitan Tollroad Catat Peningkatan Lalin Signifikan
Kesempatan Buat Anak Muda ! KPU Kab Bekasi Buka Rekrutmen 29.652 Anggota KPPS
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 20:16 WIB

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats And Co di Travoy Hub

Kamis, 19 September 2024 - 19:57 WIB

Resmi Mengudara, Bali Internasional Airshow 2024 Soroti Teknologi Aviasi Modern

Rabu, 18 September 2024 - 21:54 WIB

Bupati Bandung Turun Langsung Tinjau Korban Gempa

Rabu, 18 September 2024 - 17:45 WIB

Ikrar Netralitas Kades se-Kabupaten Bekasi

Rabu, 18 September 2024 - 10:44 WIB

Sambut Hari Jadi ke-214, Pemkot Bandung Kolaborasi Bagikan Sembako ke Warga

Berita Terbaru

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui XL Axiata Business Soluitions (XLABS) menjalin kemitraan dengan PT Ide Inovatif Bangsa (Quest Motors).

Bisnis

Kerja sama XL Axiata Business Solutions dan Quest Motors

Jumat, 20 Sep 2024 - 06:40 WIB