RakyatJabarNews.com – Seperti sudah menjadi tradisi di setiap hari pertama masuk sekolah, tak hanya datang lebih awal, sejumlah hal kocak juga dilakukan walimurid di hari pertama masuk anaknya bersekolah.
Di Kabupaten Indramayu misalnya, sejumlah orang tua siswa nekat mengikat tas sekolah anaknya di bangku paling depan, hal itu dilakukan bertujuan selain untuk menghindari diserobot oleh siswa lain, penempatan tas dengan diikat tali rafiah ini juga dilakukan.
Sejumlah aksi juga dilakukan orang tua siswa di hari pertama tahun ajaran baru ini, mereka mengganti kursi dan meja untuk tempat belajar anaknya. Tampak orang tua sibuk memindahkan meja yang terlihat kusam dan menggantinya dengan meja yang lebih baik.
“Berebut kursi antar siswa ini, sepertinya sudah menjadi tradisi tahunan setiap kali memasuki tahun ajaran baru. Sebagian orang tua, maupun siswa percaya tempat belajar yang baik akan mempengaruhi semangat belajar untuk meraih prestasi,” kata Rosa, orang tua siswa.
Dikatakannya, pada hari pertama sekolah usai libur panjang kenaikan kelas dan lebaran, dia bersama orang tua siswa lainnya memilih datang lebih awal. Sebelum pintu kelas dibuka oleh penjaga, dia dan bersama walimurid lainnya telah menanti untuk mendapatkan posisi duduk terbaik untuk anaknya.
“Semua dilakukan untuk kelancaran dan kecerdasan anak, kaitannya dalam menyerap ilmu yang diajarkan guru baik yang jelaskan maupun ditulis di atas papan tulis,” ujarnya. (Dee/RJN)