RakyatJabarNews.com, Cikarang -Partai Persatuan Pembangunan (PPP) belum menentukan arah dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018. di tingkat lokal Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Bekasi menyerahkan semua keputusan kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).
Hal tersebut disampaikan Ketua DPC PPP Kabupaten Bekasi, Anwar Musyadad ketika ditemui awak media dikantor DPC.Sesuai kesepakatan dalam Mukerwil PPP di Pantai Pangandaran, DPC se Jawa Barat akan mengikuti arahan.
“Terkait Pilgub Jabar waktu Mukerwil di Pangandaran kemarin, kami ketua-ketua DPC bersepakatakan menyerahkan kepada Ketua DPW PPP Jabar.Kita serahkan, semua mekanisme nya di sana kita ikuti,”ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Anwar apapun keputusan DPW Jabar. DPC Kabupaten Bekasi tidak hanya siap mendukung namun akan menggerakan roda mesin partai secara maksimal untuk Pilgub Jabar. “DPC Kabupaten Bekasi siap mendukung dan all out apapun keputusan mengenai Pilgub,”paparnya.
Terkait dengan opsi yang muncul, Anwar mengaku belum ada opsi opsi tersebut namun dirinya berharap banyak kader internal PPP dapat maju melenggang dalam pesta demokrasi masyarakat Jawa Barat.
“Penyaringan-penyaringan memang belum ada.tapi opsi belum ada.Termasuk opsi dari kader internal PPP.Harapan saya sendiri terbesar yang maju bisa dari kader terbaik PPP, semua belum fix apapun keputusan kita dukung,”katanya.
Dilansir RakkyatJabarNews.com, ada tiga nama yang masuk radar DPP yaitu Ridwan Kamil (RK), Dedi Mulyadi dan Uu Ruzhanul Ulum. UU Ruzhanul Ulum sendiri merupakan kader internal PPP dan juga Bupati Tasikmalaya.(ziz/rjn)