Sajekti Rubiah: Belum Ada Kepastian Kapan Prosesi Pelantikan Walikota-Wakil Walikota Bekasi

oleh -

Pasalnya, surat dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terkait pengajuan pelantikan 6 kepala daerah tersebut belum mendapat balasan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.

“Terkait rencana pelantikan Wali Kota-Wakil Wali Kota Bekasi di tanggal 15 September 2018 belum pasti, sebab surat dari Gubernur Jawa Barat belum ada jawaban dari Kemendagri,” terang Sajekti kepada REVIEW saat dihubungi, Rabu (12/9/2018) malam.

ekti menyampaikan pihaknya beserta Kasubag Umum dan Kasubag TU Kota Bekasi diundang menghadiri rapat di Provinsi untuk membahas proses pelantikan Wali Kota Bekasi.

“Dari hasil rapat hari ini, kita membicarakan soal susunan acara pelantikan aja, sambil menunggu keputusan Kemendagri terkait jadwal pelantikan,” sambungnya.

Seperti diketahui, sebelumnya, Ridwan Kamil sudah meminta agar Kemendagri menerbitkan surat keputusan pelantikan Wali Kota Bekasi dan lima kepala daerah di provinsi  Jabar. Menurut rencana, pelantikan digelar pada 15 September 2018. (red/RJN)

Comment