Muktamar Pemuda Muhammadiyah, Sukron Alihkan Suara Dukungan Ke Cak Nanto

- Redaktur

Selasa, 27 November 2018 - 20:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RJN, Yogyakarta – Kandidat Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Muhammad Sukron bulatkan tekad untuk alihkan dukungan suara ke Sunanto. Hal itu dikemukakan Ketua Tim Sukses Muhammad Sukron Yayan Sopyani.

“Kami bersepakat karena kami memiliki Visi-Misi, juga kebersamaan untuk mengusung calon yang sama di Pemuda Muhammadiyah. Maka dengan ini Muhammad Sukron menyatakan kebersamaan dukungan kepada Cak Nanto untuk memenangkan Muktamar Pemuda Muhammadiyah,” kata Yayan Sopyani saat jumpa pers bersama Ketua Tim Sukses Sunanto (Cak Nanto) Iu Rusliana di Hotel Ayaartta Jalan KH Ahmad Dahlan Yogyakarta, Selasa (27/11).

Yayan Sopyani menuturkan, setelah dilakukan perbincangan dan perjalanan yang panjang, Muhammad Sukron bertekad untuk membangun kebersamaan untuk memajukan gerakan dakwah Pemuda Muhammadiyah dengan kandidat lain Sunanto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yayan Sopyani menjelaskan ada beberapa alasan yang mendasari Muhammad Sukron memilih untuk berkoalisi dengan Sunanto. Antara Kandidat dan Ketua Tim Sukses masing-masing memiliki hubungan yang erat.

“Karena Cak Nanto dengan Muhammad Syukron ini punya hubungan yang sangat lama, juga merupakan Junior dan Senior di organisasi Angkatan Muda Muhammadiyah,” kata Yayan Sopyan didampingi Kandidat Muhammad Sukron.

“Saya dengan Kang Iu Rusliana memiliki kedekatan yang sudah sangat lama. Saya adalah juniornya Kang Iu Rusliana di berbagai tempat, baik di Muhammadiyah maupun di luar Muhammadiyah,” tambahnya.

Baca Juga :  Tri Adhianto Buka Puasa Bersama Pemudik yang Melintasi Kota Bekasi

Sementara itu, Ketua Tim Sukses Sunanto, Iu Rusliana menyambut baik keputusan Muhammad Sukron untuk merapatkan barisan dan menggiring dukungannya ke Sunanto. Keputusan itu, sebut Iu, menambah semangat gerakan dakwah Pemuda Muhammadiyah ke depan.

“Sejak awal, kami di Tim Cak Nanto selalu berprinsip bahwa soliditas kader menjadi semangat gerakan. Sejak awal juga kami menghimpun dan terbuka dengan seluruh komponen, kelompok yang ada di Pemuda Muhammadiyah. Apalagi kalau kita bicara, Saudara-Ku Muhammad Sukron. Komunikasi kami yang sudah cukup lama,” ungkap Iu Rusliana didampingi Kandidat Sunanto.

Iu yang juga Ketua PWPM Jawa Barat menilai kapasitas dan kapabilitas Muhammad Sukron di organisasi otonom Muhammadiyah sudah dilalui dengan proses yang panjang. Muhammad Sukron dan Sunanto sama-sama terlibat aktif dalam kepengurusan PPPM Periode 2014-2018.

“Dan saya juga mengetahui betul kapasitas dari Saudara-Ku Muhammad Sukron. Dan tentu saja saya juga mengetahui betul bagaimana keduanya membangun hubungan yang sangat baik. Saya kira ini adalah suatu peristiwa yang luar biasa, kami tunggu-tunggu,” ucapnya.

Baca Juga :  Program Layad Rawat Kesehatan Resmi Diluncurkan

Bergabungnya Muhammad Sukron, terang Iu, menunjukkan bahwa dukungan untuk kemenangan Sunanto semakin tak terbendung.

“Ketika Jawa Timur bergabung dan di sini juga saya merepresentasikan diri dari Jawa Barat, dan ada sekitar 25 PWPM yang sekarang ada di barisan kami, dalam hitungan tadi ada 700 peserta dari daerah juga yang menjadi pendukung kami,” paparnya.

Meski begitu kuat kans kemenangan Sunanto, Iu selaku Ketua Tim Sukses berharap, konstestasi Muktamar Pemuda Muhammadiyah tahun ini tetap berjalan dengan baik dan menghasilkan Kepemimpinan yang terbaik pula.

“Saya kira, upaya kita untuk memastikan soliditas kader di Pemuda Muhammadiyah, upaya kita untuk menjadikan muktamar Pemuda Muhammadiyah hari ini terjaga situasinya. Kemudian juga dalam prosesnya berlangsung dengan baik dan menghasilkan pemimpin yang tadi, mampu membangun soliditas, saya kira insya Allah akan terealisasi. Dan itu ada di figur Saudara kita Cak Nanto,”

Iu berkeyakinan, di bawah kepemimpinan Sunanto, Pemuda Muhammadiyah mampu mewujudkan agenda-agenda besar yang selama ini didambakan.

“Dan kapasitas Cak Nanto ini saya kira, rencana dan mimpi-mimpi besar, masa depan Pemuda Muhammadiyah bisa terealisasi,” pungkasnya.(ymd/rjn)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats And Co di Travoy Hub
Resmi Mengudara, Bali Internasional Airshow 2024 Soroti Teknologi Aviasi Modern
Bupati Bandung Turun Langsung Tinjau Korban Gempa
PT Jasamarga Pastikan Keamanan Jalan Tol Jogja-Solo Tahap I Segmen Kartasura-Klaten Lolos Uji
Pilkada 2024, KPU Depok Umumkan Lowongan Tenaga Pengamanan dan Tempat Penyimpanan Logistik
Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Pj Wali Kota Bekasi : Pilih Pemimpin Yang Disarankan Rasulullah
Puncak Arus Balik, Jasamarga Metropolitan Tollroad Catat Peningkatan Lalin Signifikan
Kesempatan Buat Anak Muda ! KPU Kab Bekasi Buka Rekrutmen 29.652 Anggota KPPS
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 20:16 WIB

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats And Co di Travoy Hub

Kamis, 19 September 2024 - 19:57 WIB

Resmi Mengudara, Bali Internasional Airshow 2024 Soroti Teknologi Aviasi Modern

Rabu, 18 September 2024 - 21:24 WIB

PT Jasamarga Pastikan Keamanan Jalan Tol Jogja-Solo Tahap I Segmen Kartasura-Klaten Lolos Uji

Rabu, 18 September 2024 - 15:58 WIB

Pilkada 2024, KPU Depok Umumkan Lowongan Tenaga Pengamanan dan Tempat Penyimpanan Logistik

Selasa, 17 September 2024 - 22:01 WIB

Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Pj Wali Kota Bekasi : Pilih Pemimpin Yang Disarankan Rasulullah

Berita Terbaru

GIIAS Bandung siap memukau warga parahyangan dengan line up kendaraan terbaru yang sebelumnya sudah diperkenalkan di penyelenggaraan GIIAS di BSD Tangerang pada Juli lalu.

Bandung

GIIAS 2024 Bandung Tawarkan Program Menarik

Kamis, 19 Sep 2024 - 00:00 WIB