Bekasi – Serangkaian tahapan Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Tahun 2024, dimana telah dilaksanakan pemungutan suara di tingkat PPS di masing-masing TPS desa dan Kelurahan se Kecamatan Cibitung, 27 November 2024 Kemarin.
Berlangsung Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Surat Suara Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Bekasi di Pemilu Tahun 2024 di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Cibitung.
Camat Kecamatan Cibitung Encun Sunarto, Ketua KPUD Kabupaten Bekasi Ali Ridi, Polsek Cikarang Barat, Dandim Cikarang Barat dan stakeholder yang menghadiri acara rapat pleno terbuka bertempat di GOR Gramapuri Cibitung, pada 29 November 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam penyampaian nya, Encun mengucapkan terimakasih kepada semua stekholder yang telah membantu sukses nya kegiatan pilkada dan mengharapkan semoga pelaksanaan rapat pleno ini berjalan lancar.
” Terimakasih kepada semua stek holder yang telah membantu sukses nya kegiatan pilkada dan mengharapkan semoga pelaksanaan rapat pleno ini berjalan lancar”,ucapnya Encun.
Dalam sambutannya, Nurhamjah mengharapkan Rekapitulasi Hasil Pengitungan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat PPK Kecamatan Cibitung, berjalan lancar dan aman. Dimana pemungutan suara di masing-masing TPS pada pilkada ini, telah berjalan dengan baik.
Melalui rapat pleno ini kita laksanakan secara transparasi rekapitulasi suara yang dihadiri oleh masing-masing saksi partai politik.
Untuk di ketahui, Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pengitungan Suara Pemilu Tahun 2024 dihari pertama, diawali oleh PPS Desa Kertamutki dan Wanasari yang diplenokan jadwal di hari pertama. Sesuai jadwal rapat pleno tingkat kecamatan, akan dilaksanakan sampai tanggal 01 Desember mendatang.
” PPK Kecamatan Cibitung mengenai penghitungan rekapitulasi membuka 5 panel. namun untuk hari ini kita buka 2 panel dulu. yakni panel 5 Wanasari dan panel 3 yaitu Desa Kertamutki sama Muktiwari.”
Nurhamjah menabahkan, untuk jumlah kotak suara total 682 dari 341 TPS se-kecamatan Cibitung. Saya berharap untuk penghitungan surat suara rekaputilasi pertama ini berjalan dengan aman, lancar, sukses dan kondusif, “tandasnya. (*)
Penulis : Abdul
Editor : Aziz
Sumber Berita : rakyatjabarnews.com