Tolak Kubu KLB, Kader Demokrat Cirebon dan Indramayu Doa Bersama

oleh -

RJN, Cirebon – Penolakan pengesahan hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat oleh pemerintah membuat seluruh kader Partai Demokrat yang dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersyukur. Seperti yang dilakukan oleh kader Partai Demokrat di Cirebon dan Indramayu.

Puluhan kader berdoa bersama, sebagai bentuk syukur atas keputusan pemerintah, di Pondok Pesantren Madinatunnajah, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jumat (2/4) sore.

“Doa bersama sekaligus konsolidasi Partai Demokrat dengan kader dan fraksi Partai Demokrat. Tentu yang utama adalah ucapan rasa syukur atas putusan Kemenkumham RI yang menolak kubu KLB yang inkonstitusional,” ujar Kepala Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron.

Politisi yang akrab disapa Hero tersebut mengaku, selain ekspresi bersyukur, doa bersama yang dilakukan itu untuk mendapat perlindungan dari Allah SWT, agar terhindar dari musibah yang mengancam keutuhan dan kedaulatan Partai Demokrat.

“Seperti diketahui, selama tiga bulan ini kami dirongrong oleh gerakan yang disebut Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan Partai Demokrat (GPK PD), serta menghasilkan KLB abal-abal dengan Ketua Umumnya Moeldoko,” jelas Hero.

Hero menginstruksikan kepada seluruh kader agar tetap solid dan setia bersama kepemimpinan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Kita songsong masa depan Partai Demokrat yang solid dan terkonsolidasi untuk kemenangan pemilu,” kata dia.

Disingging kemungkinan damai dengan kubu Demokrat Versi KLB, Hero mengaku belum terpikirkan. “Saya kira belum terpikirkan,” tegasnya.

(ing)

Berita Rekomendasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments