Semarak Warna Warni Ceria Mitsubishi Xpander di Kemang Pratama Bekasi

oleh -
John Toar selaku Kepala Cabang Sun Star Motor Bekasi bagi-bagi hadiah di acara yang digelar di Kemang Pratama 3, Lapangan RW 013 Rawalumbu, Kota Bekasi

RJN, Bekasi – Memperkenalkan produk Mitsubishi Xpander, dealer resmi Mitsubishi Sun Star Motor menggelar acara Mini Xpander Tons of Real Happiness di Kemang Pratama 3, Lapangan RW 013 Rawalumbu, Kota Bekasi.

Pembuka acara itu dimulai dengan senam bersama dan atraksi Barongsai yang berkeliling ke area Perumahan hingga berlanjut ke Lapangan RW 13 Kemang Pramata 3, Rawalumbu Kota Bekasi.

Semakin siang masyarakat perumahan maupun sekitar terus ramai berdatangan. Mereka datang selain untuk melihat show case mobil Mitsubishi Xpander, juga mengajak anak-anaknya untuk bermain di area Playground maupun wahaya komedi putar anak.

Acara ini digelar mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB juga menghadirkan lomba mewarnai anak-anak, dance, live music, magician, medical check up, photo contes, beuty contes, hingga test drive.

John Toar Tiwow, Kepala Cabang Sun star Motor Margahayu, Bekasi Timur mengatakan acara ini dilakukan gabungan berbagai cabang Sun star Motor, baik itu
Sun Star Motor Siliwangi, maupun Sun Star Motor Cikarang.

Acara dibuat mirip seperti Xpander Tons of Real Happiness yang dilakukan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) diberbagai daerah di Indonesia.

“Jadi istilahnya kita buat mini-nya, Mini Xpander Tons of Real Happiness, mirip-mirip lah tapi nama acara diubah versi dealernya jadi Warna-warni Ceria Xpander,”katanya kepada Wartawan dilokasi acara, Minggu (21/10/2018).

John menjelaskan acara ini diisi dengan beragam acara menarik seperti lomba mewarnai, games, area bermain anak, maupun test drive. Semua acara ini penuh kegembiraan dan kebahagiannya bagi warga setempat dan sekitar.

“Intinya kita berbagi kebahagiaan dan juga mempromosikan mobil Mitsubishi Xpander ini. Target kita juga kan lebih mendekatkan Xpander kepada masyarakat Bekasi, menjalin silaturahmi, maupun juga penjualan mobil Xpander itu,” jelasnya.

Para warga maupun tamu undangan, lanjut John bisa melihat langsung dan menanyakan semua hal tentang Mitsubishi Xpander.

Ia menjelaskan Mitsubishi Xpander semakin meningkat minatnya, XPANDER tidak hanya sebatas tangguh.

Namun, juga menghadirkan desain yang stylish, fitur yang lengkap, kenyamanan maksimal yang dipadukan dengan tenaga yang besar.

“Itu terlihat yang penjualannnya yang masih sangat bagus, itu terlihat hari ini Xpander tidak ada diskon sama sekali,” ucapnya.

Untuk target, kata John kegiatan Warna-warni Ceria ini 100 kali test drive dan 50 Surat pemesanan kendaraan (SPK).

“Target kita selain memperkenalkan ke masyarakat dan silaturahmi. Tentunya untuk segi bisnis target kita 50 Surat pemesanan kendaraan (SPK),” katanya.

Acara Disambut Baik Warga

Ketua RW 013, Heridon menyambut baik acara Warna Warni Ceria Mitsubishi Xpander dilingkungannya. Ia menilai acara ini juga sebagai wadah berkumpulkan warga dalam akhir pekan.

“Acara ini kita sambut baik, rangakaian acara yang disajikan sangat postif dan banyak manfaat buat warga, sehingga warga bisa lebih guyub dan kompak,” katanya.

Sementara warga setempat dan juga calon pembeli Mitsubishi Xpander Endang, mengatakan acara yang hadir tak jauh dari rumahnya menambah kemeriahan keluarganya mengisi waktu luang dihari libur.

“Ya bagus ya acaranya menarik, pas kebetulan saya juga lagi mau cari lihat-lihat mobil,” tandasnya.(ziz/rjn)

Comment