Gardu Listrik Meledak, Sebagian Jawa Barat Gelap

- Redaksi

Rabu, 30 Agustus 2017 - 05:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RakyatJabarNews.com, Cirebon – Dua Gardu Induk di PLTG Sunyaragi, tepatnya di Jalan Brigjen Dharsono Bypass, Kota Cirebon meledak dan menimbulkan kobaran api pada hari Selasa (29/08) sekitar pukul 21:30 WIB. Dua gardu tersebut merupakan pemasok aliran listrik untuk sebagian wilayah di Jawa Barat. Akibatnya, sekitar 50 persen wilayah Jawa Barat terjadi pemadaman aliran listrik. Lima unit mobil pemadam kebakaran langsung diterjunkan dari pos Bima Kota Cirebon dan pos Weru Kabupaten Cirebon.

Menurut petugas teknik di lokasi, terbakarnya IBT SRAGI 5 atau gardu induk yang memasok aliran listrik tersebut, mengakibatkan terjadinya pemadaman di sebagian besar wilayah Jawa Barat.

Adapun gardu induk yang terdampak, yakni Gardu Induk Kadipaten Travo 2 dan 3, Gardu Induk Cikarang, Gardu Induk Arjawinangun, Gardu Induk Sragi Travo 4 6 dan 7, Gardu Induk Babakan, Gardu Induk Kuningan, Cirebon Power Total 360 ribu Mega Watt (APB Jabar), serta sejumlah wilayah Jawa Tengah seperti Gardu Induk Brebes, Gardu Induk Ketanggugan, Gardu Induk Pemalang dengan total 270 ribu Mega Watt (APB Jateng).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Amir Mahmud Humas PLN Area Ciebon, mengatakan untuk penyebab pasti kebakaran belum diketahui dan masih menunggu hasil dari tim teknik,

“Akibat kejadian ini, sejumalah wilayah yang terdampak gangguan listrik tidak hanya Jawa Barat sebagian wilayah Jawa Tengah. Seperti Brebes, Pemalang, dan Tegal Kota, juga terdampak pemadaman listrik,” jelasnya.

Sampai dengan saat ini, sejumlah petugas Kepolisian Polres Cirebon Kota, masih berjaga-jaga di sekitar lokasi ledakan PLTG Sunyaragi. (RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tekan Stunting, PNM Bekasi Berikan Bantuan Paket Gizi Selama Satu Bulan di Kecamatan Karawang Barat
Pemkab Bekasi Gelar Bursa Kerja Virtual 2024
TP-PKK Desa Muktiwari Terbaik Pertama Lomba Gelari Pelangi Tingkat Jabar
Tekan Kasus Tuberkulosis, Pemkab Bekasi Luncurkan Aplikasi Sintesa
Merayakan Hari Jadi ke-7 dengan Kebersamaan & Kepedulian
Atraksi Pengibaran Bendera hingga Kuda Turangga Warnai Kedatangan Presiden Jokowi di Brimob
Jasa Marga Meraih Penghargaan dalam Ajang Annual Report Award 2023
Apel Pagi, Sekda Kota Bekasi Tegaskan ASN Netralitas !
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 13:41 WIB

Tekan Stunting, PNM Bekasi Berikan Bantuan Paket Gizi Selama Satu Bulan di Kecamatan Karawang Barat

Kamis, 14 November 2024 - 12:39 WIB

Pemkab Bekasi Gelar Bursa Kerja Virtual 2024

Rabu, 13 November 2024 - 15:34 WIB

TP-PKK Desa Muktiwari Terbaik Pertama Lomba Gelari Pelangi Tingkat Jabar

Selasa, 12 November 2024 - 16:34 WIB

Tekan Kasus Tuberkulosis, Pemkab Bekasi Luncurkan Aplikasi Sintesa

Selasa, 29 Oktober 2024 - 11:49 WIB

Merayakan Hari Jadi ke-7 dengan Kebersamaan & Kepedulian

Berita Terbaru

Mau Copy Paste? Wani Piro