Cikarang – Penasaran dengan cara paling seru menikmati libur sekolah? WaterBoom Lippo Cikarang punya jawabannya! Mulai 23 Juni 2024 hingga 07 Juli 2024, kami menawarkan harga tiket masuk spesial hanya IDR 55.000. Nikmati liburan penuh petualangan dan hiburan dari pukul 08.00 hingga 18.00 setiap harinya selama periode promosi ini.
Manfaat dan Aktivitas
Liburan kali ini, WaterBoom Lippo Cikarang menyajikan berbagai manfaat dan aktivitas seru yang bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga. Dengan setiap pembelian tiket masuk, Anda akan mendapatkan:
Gratis Mujigae Wonhae Toppoki Snack: Nikmati camilan lezat yang bisa menambah keseruan liburan Anda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Aktivitas Petualangan Air:
Rasakan sensasi petualangan yang memacu adrenalin di berbagai wahana air kami.
Olahraga Air seperti Voli Air: Cobalah serunya bermain voli air bersama keluarga dan teman-teman.
Aktivitas Mandi Busa: Bergembiralah dalam keseruan mandi busa yang menyenangkan.
Aktivitas Mini Playground: Anak-anak dapat bermain dengan aman dan nyaman di mini playground kami.
Rudy Hermanto, Marketing Communication WaterBoom Lippo Cikarang, menambahkan, “Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat menikmati hiburan kesenian Betawi dengan menampilkan tari topeng dan kesenian silat dengan golok khas Betawi persembahan dari Sanggar Jaya Golok. Jangan lewatkan libur sekolah ini untuk berenang dan bersenang-senang di WaterBoom Lippo Cikarang!”
Halaman : 1 2 Selanjutnya