Pj Bupati Bekasi Optimis Kabupaten Bekasi Raih Hasil Maksimal di Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi

- Redaksi

Minggu, 26 Januari 2025 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi, menghadiri pembukaan Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi di Hotel Sahid Lippo Cikarang, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Minggu (26/1/2025).

i

Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi, menghadiri pembukaan Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi di Hotel Sahid Lippo Cikarang, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Minggu (26/1/2025).

Bekasi – Pejabat (Pj) Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi, menghadiri pembukaan Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi yang berlangsung di Hotel Sahid Lippo Cikarang, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Minggu (26/1/2025).

Dalam acara tersebut, Dedy menekankan pentingnya kemajuan olahraga sebagai bagian dari pembangunan sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Bekasi. Ia menyebutkan bahwa prestasi olahraga tidak hanya menjadi sarana pencapaian, tetapi juga membentuk karakter disiplin dan sportivitas.

“Olahraga merupakan pilar penting pengembangan sumber daya manusia menuju kemajuan daerah sekaligus mewujudkan visi Indonesia Emas 2045,” ujar Dedy.

Dedy juga menjelaskan bahwa peradaban suatu daerah sangat dipengaruhi oleh kemajuan olahraga, dengan mencontohkan negara-negara seperti Cina dan Amerika yang sukses dalam bidang olahraga.

Ia menyampaikan rasa bangga atas prestasi olahraga Kabupaten Bekasi dan berharap Raker ini dapat merumuskan program-program strategis untuk meningkatkan prestasi olahraga serta mempertahankan tradisi juara dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov), sambil menciptakan regenerasi atlet.

Pemerintah Kabupaten Bekasi, lanjut Dedy, berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan olahraga dan meningkatkan sinergi dengan KONI serta pemangku kepentingan terkait. Ia juga mengungkapkan bahwa bonus atlet PON sudah disiapkan dan SK untuk pencairan sudah ditandatangani.

Baca Juga :  Wali Kota Bekasi Kukuhkan Tim Pelaksana Kegiatan Revitalisasi dan Aktualisasi Nilai-nilai Pancasila

Ketua KONI Jawa Barat, Muhammad Budiana, mengapresiasi sinergi antara pemerintah daerah dan KONI Kabupaten Bekasi dalam meningkatkan prestasi olahraga.

“Kontribusi Kabupaten Bekasi sangat besar dalam mengantarkan kontingen Jawa Barat meraih gelar juara umum pada PON Aceh-Sumatera Utara 2024, di mana 176 atlet Kabupaten Bekasi menyumbangkan 153 medali, termasuk 53 medali emas,” ujarnya.

Budiana mengajak pengurus KONI dan cabang olahraga untuk menjaga amanah yang diberikan dan memastikan distribusi dana hibah untuk kemajuan prestasi olahraga.

“Saya berharap agar rapat kerja ini dapat menghasilkan program dan strategi yang dapat meraih hasil optimal dalam babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat,” kata Budiana.

Baca Juga :  Calhaj Jawa Barat Tahun Ini Terbagi Dalam 96 Kloter

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Bekasi, Reza Luthfi Hasan, menyampaikan bahwa agenda Raker ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dan merumuskan program kerja bidang olahraga dengan tema “Menjaga Kehormatan, Harga Diri, dan Prestasi pada Babak Kualifikasi Porprov XVI Jawa Barat 2026.”

“Saya mengajak peserta rapat untuk menanamkan jiwa patriot olahraga dan menjaga prestasi sebagai harga diri dan tanggung jawab bersama,” kata Reza. (*)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Gubernur Jabar dan Wali Kota Bekasi Hadiri Peresmian 17 Stadion Renovasi oleh Presiden RI.
Wali Kota Bekasi Pastikan THR Pegawai Cair Dalam Waktu Dekat
Bupati Bekasi Dampingi Kadisbudpora, Renovasi Stadion Wibawa Mukti Ditargetkan Rampung November 2025
Bupati Bekasi Menghadiri Rapat Bersama Gubernur Jabar Membahas Penataan Lahan untuk Atasi Banjir
Wakil Bupati Bekasi Resmi Melepas 23 Kendaraan untuk Layanan Administrasi Kependudukan
Pemerintah Kabupaten Bekasi Berhasil Meraih Penghargaan Zona Hijau Pelayanan Publik
Diskominfosantik Kabupaten Bekasi Apresiasi Santunan Anak Yatim yang Digelar PWI Bekasi Raya
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:01 WIB

BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:09 WIB

Gubernur Jabar dan Wali Kota Bekasi Hadiri Peresmian 17 Stadion Renovasi oleh Presiden RI.

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wali Kota Bekasi Pastikan THR Pegawai Cair Dalam Waktu Dekat

Senin, 17 Maret 2025 - 17:16 WIB

Bupati Bekasi Menghadiri Rapat Bersama Gubernur Jabar Membahas Penataan Lahan untuk Atasi Banjir

Senin, 17 Maret 2025 - 12:12 WIB

Wakil Bupati Bekasi Resmi Melepas 23 Kendaraan untuk Layanan Administrasi Kependudukan

Berita Terbaru