RakyatJabarNews.com, Cikarang – Polemik pergantian Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Cecep Noor terus memanas. Pimpinan Anak Cabang (PAC) PPP mendesak agar Cecep segera diganti atau meninggalkan kursi ketua fraksi.
Selama ini, Cecep dinilai sudah membuat gaduh tubuh PPP Kabupaten Bekasi dengan mengklaim sebagai Ketua DPC versi Djan Faridz ketika polemik dualisme.
“Kalau memang masih mengaku sebagai ketua DPC itu berarti ilegal. Saya meminta Ketua DPC kami Bang Anwar Musyadad harus mengambil langkah yang sekiranya tidak membuat kesemrawutan di PPP Kabupaten Bekasi,” Kata Ketua PAC Kecamatan Tambelang PPP, Wahyudin
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saat ini, kabarnya surat pergantian ketua Fraksi sudah dilayangkan. Wahyudin mengaku mendukung penuh langkah yang diambil DPC, “Surat sudah dilayangkan untuk melakukan pergantian ketua. Itu hak preogratif Ketua. Saya yakin Ketua mengambil keputusan untuk kemajuan PPP lebih solid,” paparnya.
Jika Cecep masih menduduki kursi Ketua Fraksi, bukan tidak mungkin kata Wahyudin PPP Kabupaten Bekasi akan jalan ditempat, “Sebentar lagi Pileg. Kita rapatkan barisan bersama untuk kemajuan partai dan umat,” tuturnya.
Terkait dengan pengganti Cecep jika dicopot, Wahyudin menyerahkan hal itu kepada Ketua DPC, “Tinggal Bu Nunung dan Khairan, kedua merupakan kader militan PPP. Terbukti ketika terjadi dualisme mereka setia bersama Ketua Umum dan Bang Anwar. Tidak mengklaim sebagai Ketua,” jelasnya.
Anwar Musyadad ketika dihubungin menjawab diplomatis persoalan pencopotan Cecep Noor sebagai Ketua Fraksi, “Pencopotan dan pergantian beda ya, Bang. Ini pergantian tentu dengan berbagai pertimbangan salah satu penyegaran memberikan kesempatan kepada kader yang lain. Untuk lebih lanjut nanti kita akan sampaikan kembali,” singkatnya.(Ziz/RJN)