Jembatan Proyek Jalan Tol Jakarta  Cikampek II Selatan, Pengguna Jalan Diimbau Antisipasi Perjalanan

- Redaksi

Selasa, 23 Februari 2021 - 12:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RJN, Purwakarta– PT Jasamarga Japek Selatan (JJS) sebagai pengelola Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan akan melakukan pemasangan gelagar jembatan (erection girder) yang melintas di atas akses keluar maupun masuk dari Gerbang Tol (GT) Sadang, tepatnya pada KM 76+000 Ruas Tol Cipularang.

PT JJS akan melakukan pekerjaan pemasangan gelegar jembatan sebanyak 4 (empat) gelagar dengan masing-masing panjang bentang 45,8 meter, yang direncanakan akan dilaksanakan antara tanggal 23 Februari s.d 26 Februari 2021, pada periode window time pukul 01.00-04.00 WIB, yang sebelumnya akan diawali persiapan teknis pada pukul 23.00 WIB.

Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) sebagai pengelola Jalan Tol Cipularang dan PT JJS bekerjasama dengan Kepolisian akan melakukan rekayasa lalu lintas. Pengguna Jalan tol yang menuju arah Jakarta melewati GT Sadang, akan dialihkan melalui jalan nasional, dan masuk tol melalui GT terdekat yaitu GT Cikopo/Cikampek. Sedangkan pengguna jalan tol yang menuju arah Bandung yang akan menggunakan GT Sadang, akan dialihkan melalui jalan nasional dan masuk melalui GT Jatiluhur.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Begitupun sebaliknya, pengguna jalan tol dari Jakarta menuju Sadang akan dikeluarkan ke exit GT Cikopo sedangkan dari arah Bandung menuju Sadang akan di keluarkan ke exit GT Jatiluhur.

PT JJS juga telah memasang rambu-rambu lalulintas, termasuk rambu petunjuk arah guna memberikan informasi yang jelas kepada pengguna jalan.

Jasa Marga dan PT JJS memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati, memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas, serta mengatur waktu perjalanannya. Informasi lalin di seputar jalan tol dapat diakses melalui Call Center 24 Jam di nomor 14080.

(red)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

PT Jasamarga Tollroad Operator Tegaskan Tidak Pernah Mengadakan Program Berbagi Saldo E-Toll Gratis
Cetak Lebih Awal PBB P-2 2025, Pj Bupati Puji Jajaran Bapenda Atas Inovasi
Kecelakaan Truk di Ruas Tol Cipularang Arah Bandung Diduga Akibat Pecah Ban
Dukung Program Pembangunan Infrastruktur Untuk Swasembada Pangan Dan Konektivitas Wilayah, Jasa Marga Operasikan 1.286 km Jalan Tol
Viral Aksi Sigap Satpam KAI Evakuasi Penumpang Pingsan
Pj Bupati Bekasi : Non-ASN Lulus PPPK Tingkatkan Kinerja
Godok 12 Raperda, Ombi Hari Wibowo : Akan Dibahas Mulai Januari 2025
Jasa Marga Raih Penghargaan dalam Ajang Indonesia Green Awards 2025
Berita ini 11 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 17:15 WIB

PT Jasamarga Tollroad Operator Tegaskan Tidak Pernah Mengadakan Program Berbagi Saldo E-Toll Gratis

Rabu, 22 Januari 2025 - 15:43 WIB

Cetak Lebih Awal PBB P-2 2025, Pj Bupati Puji Jajaran Bapenda Atas Inovasi

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:46 WIB

Kecelakaan Truk di Ruas Tol Cipularang Arah Bandung Diduga Akibat Pecah Ban

Selasa, 21 Januari 2025 - 12:31 WIB

Dukung Program Pembangunan Infrastruktur Untuk Swasembada Pangan Dan Konektivitas Wilayah, Jasa Marga Operasikan 1.286 km Jalan Tol

Senin, 20 Januari 2025 - 20:19 WIB

Viral Aksi Sigap Satpam KAI Evakuasi Penumpang Pingsan

Berita Terbaru