Indra Sjafri: Garuda Nusantara Terus Alami Peningkatan

- Redaksi

Senin, 9 Oktober 2017 - 07:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RakyatJabarNews.com,Cikarang -Pelatih Timnas Indonesia U19, Indra Sjafri mengaku puas setelah timnya menaklukkan Thailand U19 dengan skor telak 3-0 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (8/10/2017) malam.

Timnas Indonesia U19 tampil lebih dominan di laga lawan Thailand sejak awal hingga akhir pertandingan. Gol-gol kemenangan yang dicetak Witan Sulaeman, Syahrian Abimanyu dan Saddil Ramdani tak mampu dibalas oleh tim Thailand.

Baca Juga :  Dua Striker Bhayangkara FC Akan Bergabung dengan Dua Tim Lain

“Laga persahabatan ini merupakan pertandingan yang bergengsi dan uji coba penting bagi kedua tim. Hasilnya Thailand takluk 0-3,” kata Indra Sjafri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Secara keseluruhan saya puas dengan penampilan para pemain, termasuk pemain pengganti. Semua yang berjalan di laga ini seperti yang kami harapkan,” imbuhnya.

Baca Juga :  Persija Jakarta Kontra Bhayangkara FC, Pertandingan Mempertaruhkan Tren Tak Terkalahkan

Dalam dua rangkaian uji coba pekan ini, Timnas Indonesia U-19 berhasil melaluinya dengan kemenangan. Sebelumnya, Witan Sulaeman dan kawan-kawan mampu membungkam Kamboja U-19 dengan skor 2-0.

Indra Sjafri melihat ada perkembangan signifikan dalam penampilan Timnas Indonesia di dua laga tersebut. “Permainan tim di laga ini jadi lebih rapi dan saya pikir ini harus lebih dikembangkan,” kata Indra Sjafri.

Baca Juga :  Berikan Tips Beli Mobil dan Bisa dipakai Saat Mudik, SSPM Lippo Cikarang Edukasikan Ini

Setelah ini, Timnas Indonesia U-19 akan menggelar uji coba lainnya yaitu menghadapi Persid Jember pada 21 Oktober mendatang. Usai uji coba tersebut, Timnas Indonesia U-19 bakal berlaga di babak kualifikasi Piala Asia U-19 yang berlangsung di Korea Selatan.(ziz/RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ambisi Persija Jakarta Tak Membuat Gentar Persib Bandung
Beli 1 Gratis 1, Rayakan Cinta dengan Keseruan di WaterBoom Lippo Cikarang
Persib Bandung Uji Mentalitas Juara di Laga Panas Kontra Persija Jakarta
Persipasi Degradasi Setelah Kalah 1-3 dari Perserang
Persib Bandung Bersiap Hadapi Kekuatan Penuh PSIS Semarang
PNM Liga Nusantara 2024/2025: Waanal Brothers Pangkas PCB Persipasi 2 Gol Tanpa Balas
Kurniawan Dwi Yulianto Resmi Ditunjuk Sebagai Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-20
Persib Bandung vs PSM Makassar Tanpa Head Coach, Igor Tolic Akan Memberikan Instruksi di Tepi Lapangan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:21 WIB

Ambisi Persija Jakarta Tak Membuat Gentar Persib Bandung

Kamis, 13 Februari 2025 - 22:17 WIB

Beli 1 Gratis 1, Rayakan Cinta dengan Keseruan di WaterBoom Lippo Cikarang

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:54 WIB

Persib Bandung Uji Mentalitas Juara di Laga Panas Kontra Persija Jakarta

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:29 WIB

Persipasi Degradasi Setelah Kalah 1-3 dari Perserang

Jumat, 7 Februari 2025 - 16:17 WIB

Persib Bandung Bersiap Hadapi Kekuatan Penuh PSIS Semarang

Berita Terbaru

Kapten Tim Persib, Marc Klok.

Bandung

Ambisi Persija Jakarta Tak Membuat Gentar Persib Bandung

Minggu, 16 Feb 2025 - 08:21 WIB

Bekasi

Haryanto Tampung Aspirasi Warga Soal UMKM dan PJU

Sabtu, 15 Feb 2025 - 20:03 WIB

Anda Kurang Beruntung !