RakyatJabarNews.com, Cirebon – Demi memuaskan pelayanan kepada customer, Amaris Hotel Cirebon mengadakan promo di direct website-nya di amarishotel.com. Jadi, tamu bisa memesan kamar melalui website-nya. Promo ini tak hanya berlaku dalam jangka waktu tertentu saja, tapi bisa untuk jangka panjang. hanya saja, setiap beberapa bulan sekali diadakan pembaruan. seperti misalnya, Amaris Hotel memberlakukan pembayaran via kartu kredit saja. sekarang pembayaran bisa dilakukan melalui kartu kredit, debit, bank transfer, ataupun membayar langsung di hotel yang dituju.
“Keuntungannya di direct website ada bayar ditempat. dibandingkan dengan yang lain seperti Traveloka, pasti lebh murah. Misal tempat lain Rp 390.000, di sini Rp 370.000,” jelas Evi Avita, Sales Eksekutif Amaris Hotel Cirebon yang terletak di Jl. Siliwangi No.70, Kebonbaru, Kejaksan, Kota Cirebon saat ditemui RakyatJabarNews.com pada Jumat (18/8).
Selain itu, customer hotel yang masih satu grup dengan Santika Hotel ini juga mendapatkan promo-promo khusus member. “Kalau ada tamu yang menginap 2 malam 1 kamar, atau 2 kamar 1 malam, dapat free member namanya Santika Important Person (SIP) dan point. Jika menginap di Amaris dapat 1 point, sedangkan di Santika mendapatkan 2 point. Nah point-nya ini jika dikumpulkan hingga 40 point bisa ditukar voucher menginap gratis di Santika ataupun Amaris,” jelas Evi.
“Kalaupun ada tamu yang juga ingin mendapatkan member, cukup registrasi saja dan membayar Rp 50.000 dan sudah bisa mendapatkan point,” imbuhnya.
Evi menjelaskan, customer akan mendapatkan point kalau hanya memesan lewat website. Jadi, kalau memesan via layanan online lain, tidak akan mendaatkan point.
Proses pemesanan melalui direct website ini, tamu tinggal pilih option saja mana hotel yang mau dituju, lalu pilih check in dan check out-nya. “Biasanya kalau ada yang member akan diberi kabar via sms, lalu masuk sistem pembayaran, tinggal pilih sistem pembayarannya. Jadi tinggal tunjukin kode bookingnya ke amaris saja,” jelas wanita asal Indramayu tersebut.
“Karena belum ada aplikasinya, website ini peminatnya kurang. Karena itu, sejauh ini kami promo-promo lewat yang booking. Akhirnya tamu itu tertarik juga, sih” tuturnya. (Juf/RJN)