XL Axiata Berhasil Raih Pertumbuhan Double DigitPendapatan Naik 11%, Laba Bersih Naik 15%

- Redaksi

Senin, 12 Februari 2024 - 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) berhasil meraih kinerja yang solid di sepanjang tahun 2023. Dengan pendapatan naik hingga 11% dibandingkan pendapatan di periode yang sama tahun lalu (YoY) menjadi Rp 32,34 triliun, XL Axiata mampu meningkatkan EBITDA sebesar 12% YoY menjadi Rp 15,89 triliun, kemudian EBITDA margin juga meningkat menjadi 49,1%, dan juga laba bersih sebesar Rp 1,28 triliun atau naik 15% YoY. Keberhasilan tersebut ditopang oleh trafik data yang naik 21% YoY menjadi 9.638 Petabytes, yang mendorong kontribusi layanan Data dan Digital menjadi sebesar 91% dari total pendapatan, bersama dengan basis pelanggan yang berkualitas sebanyak 57,5 juta.

Baca Juga :  Jasa Marga Catat 1,5 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H1 s.d H+6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, mengatakan, “Kami berhasil melalui tahun 2023 yang tidak mudah dengan kinerja yang sangat menggembirakan, dengan pertumbuhan pendapatan, EBITDA dan laba bersih mencapai double digit. Peningkatan sarana digital, kualitas infrastruktur jaringan, serta adopsi teknologi yang relevan di semua lini bisnis, telah mampu meningkatkan kualitas layanan dan mampu mendorong peningkatan trafik data, yang berkontribusi pada peningkatan ARPU menjadi Rp 43 ribu.”

Dian menambahkan, keberhasilan kinerja di sepanjang 2023 juga tidak terlepas dengan upaya perusahaan untuk terus meningkatkan efisiensi di semua lini bisnis secara cermat. Salah satunya, efisiensi pada pengeluaran untuk keperluan penjualan dan pemasaran (sales & marketing) yang mampu ditekan hingga 6%. Secara keseluruhan, kenaikan OPEX mampu dikendalikan hingga lebih rendah daripada pertumbuhan pendapatan.

Penurunan beban penjualan dan pemasaran (sales & marketing), didorong oleh peningkatan penggunaan sarana digital aplikasi MyXL dan AXISnet. Hingga akhir tahun 2023, kedua aplikasi tersebut memiliki total pengguna aktif per bulannya hingga sebanyak 29 juta. Peningkatan jumlah pengguna aktif per bulan myXL dan AXISnet ini hampir 2x dalam periode dua tahun terakhir.

Baca Juga :  Lippo Cikarang Wujudkan Hunian Modern dan Terjangkau di Koridor Timur Jakarta

Meningkatnya penggunaan MyXL dan AXISnet menunjukkan kedua aplikasi tersebut mampu meningkatkan pengalaman pelanggan yang lebih baik, serta memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap kebutuhan, preferensi serta perilaku pelanggan. Hal ini membuat XL Axiata mampu memberikan penawaran yang tepat kepada pelanggan yang tepat, pada waktu yang tepat pula secara lebih efektif.

Salah satu kunci pertumbuhan XL Axiata adalah personalisasi penawaran dan layanan. Hasilnya, data net promoter score (NPS) terus meningkat secara signifikan, sehingga mendorong penggunaan layanan dan pada akhirnya juga membantu meningkatkan pendapatan. Strategi tersebut akan terus diterapkan di sepanjang tahun 2024 ini.

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lindungi Lahan Pertanian, Pemkab Bekasi dan DPRD Bahas Raperda LP2B
Pemkab Bekasi Percepat Pemulihan Pasca Banjir
Sun Star Prima Motor Cabang Bekasi Buka Bersama dengan Pelanggan Setia Mitsubishi
NutriSari Ajak UMKM Tumbuh Bersama Lewat Kreasi Minuman Kekinian
Bupati Bekasi Bersama Gubernur Tertibkan Bangunan Liar
Tekan DBD, Wakil Wali Kota Bekasi Harris Bobihoe Pinta Dinkes Lakukan PSN
Kadis LH Kabupaten Bekasi Tersangka Kasus TPA Burangkeng
Ramadhan Berkah, Mitsubihsi Fuso Berbagi Paket Sembako dan Cek Up Gratis
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:45 WIB

Lindungi Lahan Pertanian, Pemkab Bekasi dan DPRD Bahas Raperda LP2B

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:37 WIB

Pemkab Bekasi Percepat Pemulihan Pasca Banjir

Sabtu, 15 Maret 2025 - 09:01 WIB

Sun Star Prima Motor Cabang Bekasi Buka Bersama dengan Pelanggan Setia Mitsubishi

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:46 WIB

NutriSari Ajak UMKM Tumbuh Bersama Lewat Kreasi Minuman Kekinian

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:05 WIB

Bupati Bekasi Bersama Gubernur Tertibkan Bangunan Liar

Berita Terbaru

Wakil Bupati Bekasi Asep Surya Atmaja didampingi Elder (Ketiga Kiri) and Sister Levesque (Kedua Kiri) Salt Lake City, Utah, Amerika Serikat usai Audiensi Kemanusiaan di Ruang Rapat Bupati, Gedung Bupati, Komplek Pemkab Bekasi.

Bekasi

Pemkab Bekasi Percepat Pemulihan Pasca Banjir

Sabtu, 15 Mar 2025 - 10:37 WIB

Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang mendampingi Gubernur Jawa Barat Dedy Mulyadi, Melihat secara langsung proses pembongkaran bangunan liar yang berada disepanjang bantaran kali sepak Desa Srijaya, Kecamatan Tambun Utara. Jum'at, (14/03/2025).

Bekasi

Bupati Bekasi Bersama Gubernur Tertibkan Bangunan Liar

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:05 WIB

Anda Kurang Beruntung !