Libur Panjang H-3 s.d H-2, Jasa Marga Catat Ratusan Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

- Redaktur

Minggu, 15 September 2024 - 21:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat, sebanyak 405.009 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-3 s.d H-2 periode libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW atau pada Jumat-Sabtu, 13-14 September 2024.

i

PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat, sebanyak 405.009 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-3 s.d H-2 periode libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW atau pada Jumat-Sabtu, 13-14 September 2024.

Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 405.009 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-3 s.d H-2 periode libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW atau pada Jumat-Sabtu, 13-14 September 2024. Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (ke arah Merak), GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung). Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini naik 23,63% jika dibandingkan lalin normal, Minggu (15/09/24).

Untuk realisasi distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu dengan mayoritas sebanyak 201.974 kendaraan (49,87%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 110.557 kendaraan (27,30%) menuju arah Barat (Merak) dan 92.478 kendaraan (22,83%) menuju arah Selatan (Puncak). Adapun rincian distribusi lalin adalah sebagai berikut:

Baca Juga :  H-2 s.d. H-1 Libur Natal 2020, Jasa Marga Catat 356 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jakarta

*ARAH TIMUR (TRANS JAWA & BANDUNG)*

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

* Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 98.084 kendaraan, naik sebesar 54,35% dari lalin normal.

* Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 103.890 kendaraan, naik sebesar 28,91% dari lalin normal.

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 201.974 kendaraan, naik sebesar 40,13% dari lalin normal.

*ARAH BARAT (MERAK)*

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebanyak 110.557 kendaraan, naik sebesar 12,07% dari lalin normal.

*ARAH SELATAN (PUNCAK)*

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 92.478 kendaraan, naik sebesar 9,05% dari lalin normal.

Baca Juga :  PT JMRB dan PT PSP Jajaki Kerja Sama Pembangunan Xpress Hotel di Rest Area Travoy 379A

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menyebutkan pada H-2 libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW (Sabtu, 14 September 2024) lalu lintas meninggalkan Jabotabek di empat gerbang tol utama tercatat mencapai 213.055 kendaraan atau meningkat 27,85% dari lalin normal.

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, pergunakan rest area untuk beristirahat jika lelah berkendara serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas.

Pantau kondisi lalu lintas melalu CCTV real time di jalan tol melalui aplikasi Travoy. Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas juga bisa didapatkan melalui One Call Center Jasa Marga di nomor 14080, akun X @PTJASAMARGA, aplikasi Travoy dan media sosial resmi Jasa Marga. (*)

Penulis : Aziz.

Editor : Zam.

Sumber Berita : Rakyatjabarnews.com

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pj. Wali Kota Bekasi Hadiri Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW oleh YPI Daarut Tauhid
XL Axiata Hadirkan Bundling eSIM Prepaid dengan Xiaomi 14T Series
BLUD UPTD PALD Bersama Bank BJB Launching Kemudahan Pembayaran Melalui Virtual Account
Promo Perayaan HUT ke-28, XL Axiata Berikan Diskon Menarik dan Kejutan Spesial Untuk Pelanggan Setia
Isuzu Berhasil Mendapatkan Penghargaan INDI 4.0 Tahun 2024 Kategori Smart Factory
Belkote Paints Hadirkan Mobil Legendaris Garasi Drift di IMX 2024
Polres Metro Bekasi dan Pj. Wali Kota Bekasi Gelar Konferensi Pers Terkait Perkembangan Investigasi Penemuan 7 Mayat Di Kali Bekasi
Gunakan Area Lebih Luas, IMOS 2024 Hadir Lebih Semarak dan Lengkap
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 Oktober 2024 - 14:27 WIB

XL Axiata Hadirkan Bundling eSIM Prepaid dengan Xiaomi 14T Series

Selasa, 8 Oktober 2024 - 14:51 WIB

BLUD UPTD PALD Bersama Bank BJB Launching Kemudahan Pembayaran Melalui Virtual Account

Senin, 7 Oktober 2024 - 16:56 WIB

Promo Perayaan HUT ke-28, XL Axiata Berikan Diskon Menarik dan Kejutan Spesial Untuk Pelanggan Setia

Senin, 7 Oktober 2024 - 16:40 WIB

Isuzu Berhasil Mendapatkan Penghargaan INDI 4.0 Tahun 2024 Kategori Smart Factory

Minggu, 6 Oktober 2024 - 17:11 WIB

Belkote Paints Hadirkan Mobil Legendaris Garasi Drift di IMX 2024

Berita Terbaru

Ketua Umum IKlALISA Dede Juhandi, S.E.,M.M menyampaikan bahwa Ruang Dialog Publik seperti ini harus di buka seluas-luasnya agar masyarakat mengetahui arah dan wajah kabupaten Bekasi 5 tahun kedepan.

Bekasi

IKALISA Gelar Dialog Kepala Daerah untuk 5 Tanun Kedepan

Senin, 14 Okt 2024 - 12:23 WIB