Tim Futsal SMK Medika Samarinda Juara AXIS Nation Cup 2024

- Redaksi

Selasa, 3 Desember 2024 - 16:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim futsal SMK Medika Samarinda, Kalimantan Timur, membuktikan kemampuan luar biasa mereka dengan menjuarai AXIS Nation Cup (ANC) 2024. Dalam turnamen futsal tingkat nasional yang diikuti oleh SMA dan SMK dari seluruh Indonesia,

i

Tim futsal SMK Medika Samarinda, Kalimantan Timur, membuktikan kemampuan luar biasa mereka dengan menjuarai AXIS Nation Cup (ANC) 2024. Dalam turnamen futsal tingkat nasional yang diikuti oleh SMA dan SMK dari seluruh Indonesia,

Olahraga – Tim futsal SMK Medika Samarinda tampil gemilang sejak babak penyisihan regional hingga final turnamen AXIS Nation Cup 2024. Dengan konsistensi dalam permainan, kecepatan pemain, dan strategi yang matang, mereka berhasil menjadi juara nasional. Di Final, meskipun sempat tertinggal lebih dulu, semangat juang tinggi membawa mereka meraih kemenangan atas SMK Jakarta Barat 1. Grand Final AXIS Nation Cup 2024 digelar di Indonesia Arena, GBK, dihadiri oleh lebih dari 19 ribu pengunjung

Tim futsal SMK Medika Samarinda, Kalimantan Timur, membuktikan kemampuan luar biasa mereka dengan menjuarai AXIS Nation Cup (ANC) 2024. Dalam turnamen futsal tingkat nasional yang diikuti oleh SMA dan SMK dari seluruh Indonesia, tim ini tampil dominan sejak babak penyisihan hingga babak final yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta pada pertengahan November lalu. Di laga puncak, SMK Medika Samarinda unggul atas SMK Jakarta Barat 1 melalui adu pinalti dan mengukuhkan diri sebagai juara pertama.

Baca Juga :  Pelatih  Madura United, Gomes de Oliviera: Kita Akan Berusaha Lebih Baik Lagi

Caretaker XL Axiata Kalimantan Area, Sarroso Dwi Panggah, mengatakan, “Kami sangat bangga bahwa salah satu tim dari Kalimantan Timur berhasil menorehkan prestasi di kancah nasional. Prestasi ini membuktikan bahwa potensi generasi muda Kalimantan Timur di bidang olahraga sangat luar biasa. AXIS Nation Cup adalah wujud komitmen kami mendukung perkembangan generasi muda dengan memberikan mereka wadah untuk meraih mimpi dan terus berkembang. Semoga kemenangan ini menginspirasi tim-tim lain di Kalimantan Timur untuk mengikuti jejak mereka.”

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sarroso menambahkan, sebagai juara pertama, SMK Medika Samarinda berhak menerima trofi, medali, dan hadiah uang tunai sebesar Rp 100 juta. Prestasi ini juga diharapkan menjadi motivasi bagi para pemain untuk terus berkembang dan bercita-cita menjadi bagian dari tim nasional Indonesia.

Baca Juga :  Motif Pembunuhan Penagih Hutang di Bekasi Persoalan Asmara

“Menjadi juara nasional di AXIS Nation Cup 2024 adalah kebanggaan besar bagi sekolah kami. Kami mengucapkan terima kasih kepada AXIS yang telah memberikan kesempatan emas ini bagi pelajar untuk unjuk gigi di kancah nasional. Turnamen ini memberikan pengalaman berharga bagi kami untuk mengembangkan potensi dan meraih mimpi, baik di bidang olahraga maupun di kehidupan sehari-hari,” ujar Kepala Sekolah SMK Medika Samarinda, Mus Mulyadi S.Pd, MM.

Performa gemilang ditunjukkan sejak babak penyisihan. Dengan kemenangan telak di setiap pertandingan, tim ini melaju hingga final. Meski mendapat perlawanan sengit dari SMK Jakarta Barat 1 dengan hasil imbang 1-1, pada akhirnya tim futsal SMK Medika Samarinda berhasil menjadi juara setelah mengakhiri pertandingan melalui adu pinalti dengan skor akhir 3 – 2.

Kapten tim SMK Medika Samarinda, Muhammad Irfan Hamid menyatakan rasa syukurnya, “Kemenangan ini adalah hasil kerja keras kami semua. Dukungan dari pelatih, sekolah, dan teman-teman sangat berarti. Kami bangga bisa membawa nama Sekolah SMK Medika Samarinda ke tingkat nasional.”

Baca Juga :  RDP: Normalisasi Sungai di Bekasi Harus Diselesaikan , Nyumarno Terimakasih Ibu Rieke Sudah Hadir

Grand Final AXIS Nation Cup 2024 yang digelar di Indonesia Arena, GBK, disaksikan oleh 19 ribu penonton. Hal ini menunjukkan komitmen XL Axiata melalui brand AXIS untuk terus mendukung generasi muda dengan memberikan kemudahan, pengalaman terbaik, dan inovasi sesuai kebutuhan mereka.

Turnamen ini melibatkan lebih dari 1.650 sekolah dan 16.500 atlet dari berbagai kota di Indonesia, termasuk Samarinda, Balikpapan, Jakarta, Surabaya, Medan, Makassar, dan lainnya. Lebih dari 200 ribu pengunjung menghadiri babak preliminary di 40 kota, menjadikan AXIS Nation Cup 2024 sebagai salah satu turnamen futsal terbesar di Indonesia. (*)

Penulis : Galih

Editor : Aziz

Sumber Berita: rakyatjabarnews.com

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jordi Cruyff Jadi Penasihat Teknik Timnas Indonesia, Berikut Perannya di Skuad Garuda
Gelandang Persib Bandung Tyronne del Pino Ungkap Perasaan Menaiki Barracuda saat Pertandingan Melawan Persija Jakarta
El Clasico: Comeback Persib Bandung Gagalkan Kemenangan Persija
Ambisi Persija Jakarta Tak Membuat Gentar Persib Bandung
Persib Bandung Uji Mentalitas Juara di Laga Panas Kontra Persija Jakarta
Persipasi Degradasi Setelah Kalah 1-3 dari Perserang
Persib Bandung Bersiap Hadapi Kekuatan Penuh PSIS Semarang
PNM Liga Nusantara 2024/2025: Waanal Brothers Pangkas PCB Persipasi 2 Gol Tanpa Balas
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025 - 22:52 WIB

Jordi Cruyff Jadi Penasihat Teknik Timnas Indonesia, Berikut Perannya di Skuad Garuda

Selasa, 18 Februari 2025 - 14:58 WIB

Gelandang Persib Bandung Tyronne del Pino Ungkap Perasaan Menaiki Barracuda saat Pertandingan Melawan Persija Jakarta

Minggu, 16 Februari 2025 - 20:38 WIB

El Clasico: Comeback Persib Bandung Gagalkan Kemenangan Persija

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:21 WIB

Ambisi Persija Jakarta Tak Membuat Gentar Persib Bandung

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:54 WIB

Persib Bandung Uji Mentalitas Juara di Laga Panas Kontra Persija Jakarta

Berita Terbaru

Wakil Bupati Bekasi Asep Surya Atmaja didampingi Elder (Ketiga Kiri) and Sister Levesque (Kedua Kiri) Salt Lake City, Utah, Amerika Serikat usai Audiensi Kemanusiaan di Ruang Rapat Bupati, Gedung Bupati, Komplek Pemkab Bekasi.

Bekasi

Pemkab Bekasi Percepat Pemulihan Pasca Banjir

Sabtu, 15 Mar 2025 - 10:37 WIB

Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang mendampingi Gubernur Jawa Barat Dedy Mulyadi, Melihat secara langsung proses pembongkaran bangunan liar yang berada disepanjang bantaran kali sepak Desa Srijaya, Kecamatan Tambun Utara. Jum'at, (14/03/2025).

Bekasi

Bupati Bekasi Bersama Gubernur Tertibkan Bangunan Liar

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:05 WIB

Anda Kurang Beruntung !