Bhayangkara FC vs Mitra Kukar, akan Tampil dengan Kekuatan Penuh

- Redaktur

Kamis, 20 Juli 2017 - 18:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RakyatJabarNews.com, Bekasi – Pekan ke-16 Liga 1 akan dibuka dengan pertandingan antara Bhayangkara FC vs Mitra Kukar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi yang dilaksanakdan pada hari Jum’at besok (21/07) sore mulai pukul 15:00 WIB.

Pertandingan ini pun dipastikan akan berlangsung seru, karena kedua kesebelasan sedang berada dalam tren yang positif. Saat ini Bhayangkara FC berhasil menduduki posisi ke-4 dengan perolehan 27 poin. Hasil tersebut diperoleh dari 9 kemenangan dari 15 pertandingan, sementara Mitra Kukar menempati posisi ke-8 dengan jumlah 24 poin, hasil dari 7 kemenangan dan 3 hasil imbang.

“Kita sama-sama tahu kalau Mitra Kukar bukan tim biasa, tidak mudah dikalahkan. Tapi kami yakin dengan kemampuan tim kami untuk bisa memenangkan pertandingan besok dan bisa meraih poin penuh,” ungkap pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy saat jumpa pers.

Jelang pertandingan kali ini, Bhayangkara FC memiliki modal yang sangat berharga di pertandingan terakhir, menyusul di pertandingan terakhir mereka sukses mempermalukan tuan rumah Persela Lamongan dengan skor 1-3. Tentunya itu bisa dijadikan modal bagus untuk pertandingan melawan Mitra Kukar besok.

Sementara itu, Mitra Kukar yang bermain tandang juga tidak ingin pulang dengan tangan hampa. Untuk mewujudkan ambisinya mendapatkan poin penuh, Mitra Kukar kemungkinan akan keluar menyerang pada pertandingan nanti, apalagi semua pemain dalam kondisi yang bagus.

Baca Juga :  DPMD Kabupaten Bekasi Apresiasi Giat TMMD Ke 110

“Alhamdulillah, dari kemarin sudah dalam kondisi baik. Tadi pagi satu jam latihan di lapangan sini sudah kita coba. Alhamdulillah pemain yang kita bawa sudah siap tempur besok sore melawan Bhayangkara FC,” ungkap pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra saat jumpa pers.

Sama dengan Bhayangkara FC, Mitra Kukar juga memiliki modal yang bagus jelang laga sore esok, mengingat di pertandingan terakhir mereka berhasil mengalahkan tim bertabur pemain bintang, Persib Bandung dengan skor 2-1. (Ziz/RJN)

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ikrar Netralitas Kades se-Kabupaten Bekasi
Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Pj Wali Kota Bekasi : Pilih Pemimpin Yang Disarankan Rasulullah
Puncak Arus Balik, Jasamarga Metropolitan Tollroad Catat Peningkatan Lalin Signifikan
Kesempatan Buat Anak Muda ! KPU Kab Bekasi Buka Rekrutmen 29.652 Anggota KPPS
Pemilihan Serentak 2024, Pj Wali Kota Bekasi Hadiri Rakornas Kesiapan Jaga Netralitas ASN 
Kepala BKPSDM Sampaikan 10.099 Honorer Database BKN Pemkab Bekasi Akan Masuki Tahap Seleksi
Penerbitan Surat Edaran, Pemkab Bekasi Larang ASN dan Non ASN Terlibat Kegiatan Politik 
Warga PNI Blok D Antusias Hadiri Peresmian Posyandu Diamond
Berita ini 0 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 18 September 2024 - 17:45 WIB

Ikrar Netralitas Kades se-Kabupaten Bekasi

Selasa, 17 September 2024 - 22:01 WIB

Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Pj Wali Kota Bekasi : Pilih Pemimpin Yang Disarankan Rasulullah

Selasa, 17 September 2024 - 21:54 WIB

Puncak Arus Balik, Jasamarga Metropolitan Tollroad Catat Peningkatan Lalin Signifikan

Selasa, 17 September 2024 - 21:15 WIB

Kesempatan Buat Anak Muda ! KPU Kab Bekasi Buka Rekrutmen 29.652 Anggota KPPS

Selasa, 17 September 2024 - 19:44 WIB

Pemilihan Serentak 2024, Pj Wali Kota Bekasi Hadiri Rakornas Kesiapan Jaga Netralitas ASN 

Berita Terbaru

GIIAS Bandung siap memukau warga parahyangan dengan line up kendaraan terbaru yang sebelumnya sudah diperkenalkan di penyelenggaraan GIIAS di BSD Tangerang pada Juli lalu.

Bandung

GIIAS 2024 Bandung Tawarkan Program Menarik

Kamis, 19 Sep 2024 - 00:00 WIB