Rp2 juta dan Sejumlah Dokumen Penting Raib di Gondol Maling

oleh -

RakyatJabarNews.com, Banjar – Sebuah tas warna coklat milik Nursamsi, warga Wanayasa RT 11 RW 03 Desa Cibadak Kecamatan Banjarsari yang berisikan uang tunai Rp2 juta dan sejumlah dokumen penting yang disimpan di dalam sebuah mobil Suzuki APV raib digondol maling di Jalan Tanjungsukur Rt.05/15 Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.

Kapolsek Pataruman, AKP Bambang menerangkan, saat kejadian korban bertamu ke rumah temannya. Sekira lima menit kemudian korban ingat ada kunci rumah yang tertinggal di dalam mobil.

“Sempat diambil korban kembali ke rumah temannya. Setelah berkunjung, korban kaget, tas yang berisikan ATM Bank, kunci motor dan dokumen penting lainnya raib. Bahkan, di dalam tas warna coklat itu ada uang tunai Rp2 juta,” ungkapnya dalam siaran pers Humas Polres Banjar, Sabtu (26/08/2017) kemarin.

Menurut Bambang, modus operandi yang dilakukan pelaku yaitu memecahkan Mobil Suzuki APV warna silver No. Pol.  Z-1058-YD milik korban. Pelaku diduga telah mengetahui tas berisi barang-barang berharga disimpan dekat persneling mobil.

Saat ini polisi terus melakukan penyelidikan atas kasus tersebut. Kejadian ini diketahui terjadi pada Jum’at (25/08/2017) pukul 19.30 WIB. (dee/RJN)

Berita Rekomendasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments