Perusahaan Makanan Ternak Memberikan Bantuan Kepada Warga Kelurahan Jatikarya

oleh -

RJN, Bekasi – Bantuan Sosial untuk seluruh warga masyarakat Kota Bekasi terus menerus datang dari berbagai sektor dan elemen , terutama dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah daerah tidak terlepas pula berbagai perusahaan pun turut serta membantu warga yang terdampak covid 19.

Gabungan Perusahaan Makanan Ternak (GPMT) adalah Gerakan dari beberapa perusahaan yang bergerak di bidang peternakan berupa pangan.

Dalam hal ini GPMT memberikan sejumlah bantuan berupa 1 ekor ayam dan 1 Kg telur sebanyak 90 Paket kepada Kelurahan Jatikarya.

Secara simbolis perwakilan dari GPMT memberikan paket tersebut kepada Kelurahan Jatikarya yang diterima oleh Sulatifah Lurah Jatikarya.

“Kami Ucapkan terima kasih atas bantuan yang sudah diberikan oleh pihak GPMT kepada Warga Kelurahan Jatikarya yang terdampak covid 19, Kami Pemerintah Kota Bekasi dan segenap jajaran kelurahan Jatikarya akan memastikan seluruh bantuan akan terdistribusikan kepada warga yang benar-benar membutuhkan” Ujar Sulatifah

Dibantu dengan Linmas, Pokdar, Pengurus PKK Kelurahan, dan warga sekitar RT 01/02 RW 10 pendistribusian pun berjalan dengan lancar.

Pemerintah Kota Bekasi akan selalu menerima bantuan dari mana pun dan apapun bentuk bantuannya akan disalurkan melalui aparatur Kecamatan dan Kelurahan yang ada dilapangan dan di bantu Tiga Pilar.

(red/rjn)

Berita Rekomendasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments