Maksimalkan Distribusi Lalin, Jasa Marga Berlakukan Potongan Tarif Tol 20%

- Redaksi

Senin, 1 April 2024 - 21:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan memberikan potongan tarif tol sebesar 20% untuk Jalan Tol Trans Jawa dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. Potongan tarif tol 20% ini berlaku untuk tarif jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga Group yaitu integrasi Jalan Tol Jakarta-Cikampek & Jalan Layang MBZ, Jalan Tol Palimanan-Kanci, Jalan Tol Batang-Semarang dan Jalan Tol Semarang Seksi ABC.

Baca Juga :  Jasa Marga Siap Mendukung Uji Coba Penerapan Rekayasa Lalu Lintas Ganjil-Genap di Jalan Tol

Potongan tarif tol ini akan berlaku dari Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek menuju GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang pada arus mudik dan dari GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang menuju GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada arus balik.

Baca Juga :  Jelang Arus Mudik Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Jasa Marga Pastikan Kesiapan Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, pemberlakuan potongan tarif tol untuk semua golongan kendaraan berfungsi untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas dan menghindari penumpukan kendaraan pada tanggal tertentu yang diprediksi menjadi arus puncak mudik dan balik.

Ia juga mengatakan pemberlakuan potongan tarif ini merupakan bentuk pelayanan maksimal dari Jasa Marga yang sesuai prinsip Environment, Social and Governance (ESG) dan berharap dapat memberikan manfaat untuk masyarakat.

Follow WhatsApp Channel rakyatjabarnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Daop 3 Cirebon Menghadirkan Ornamen Tematik Ramadan dan Idulfitri
Gubernur Jabar dan Wali Kota Bekasi Hadiri Peresmian 17 Stadion Renovasi oleh Presiden RI.
Wali Kota Bekasi Pastikan THR Pegawai Cair Dalam Waktu Dekat
Jasa Marga Berkolaborasi dengan Kementerian PU dan BUJT Lain Pastikan Kesiapan Layanan Operasional Lebaran 2025
Bupati Bekasi Dampingi Kadisbudpora, Renovasi Stadion Wibawa Mukti Ditargetkan Rampung November 2025
Bupati Bekasi Menghadiri Rapat Bersama Gubernur Jabar Membahas Penataan Lahan untuk Atasi Banjir
Wakil Bupati Bekasi Resmi Melepas 23 Kendaraan untuk Layanan Administrasi Kependudukan
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:01 WIB

BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:27 WIB

Daop 3 Cirebon Menghadirkan Ornamen Tematik Ramadan dan Idulfitri

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:09 WIB

Gubernur Jabar dan Wali Kota Bekasi Hadiri Peresmian 17 Stadion Renovasi oleh Presiden RI.

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wali Kota Bekasi Pastikan THR Pegawai Cair Dalam Waktu Dekat

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:59 WIB

Jasa Marga Berkolaborasi dengan Kementerian PU dan BUJT Lain Pastikan Kesiapan Layanan Operasional Lebaran 2025

Berita Terbaru