, ,

Dengan Konsep Jepang, Apartemen Glendale Park Diminati Ekspatriat

oleh -
PT. Lippo Cikarang Tbk (LPCK) melakukan serah terima Apartemen Glendale Park di Orange County, Kabupaten Bekasi, Sabtu (9/11/2019).

RJN, Bekasi – PT. Lippo Cikarang Tbk (LPCK) melakukan serah terima Apartemen Glendale Park di Orange County, Kabupaten Bekasi, Pada Sabtu (9/11/2019). Apartemen dengan desain Jepang ini dipastikan banyak diminati para ekspatriat maupun masyarakat lokal.

Usut punya usut, tower kelima di Orange County tersebut menyediakan 508 unit kamar yang di mana 95 persennya sudah laris terjual.

President Direktur PT. Lippo Cikarang Tbk, Simon Subiyanto mengungkapkan, tower Glendale Park merupakan tower terbesar dibanding tower lainnya yang ada.

“Serah terima Glendale Park ini kelanjutan dari serah terima 1.271 unit pada apartemen Irvine Suites, Westwood Suites, Passadena Suites dan Bunkbank Suites,” ungkapnya.

Artinya, sambung Simon, total dari seluruh tower di Orange County yang sudah dilakukan serah terima sebanyak 1.779 unit.

“Dari enam tower yang ada di Orange County, Glendale Park ini mencapai 40 lantai. Sementara lima tower lainnya sekitar 30 lantai lebih,” ujarnya.

Sementara itu, kata dia, untuk pembangunan dan sekaligus serah terima tower keenam akan dilakukan pada tahun 2020 mendatang.

Nah, bagi khalayak yang berminat jangan khawatir dan cemas akan fasilitas yang disiapkan di Apartemen di Orange County.

Sebab Lippo Group itu menyediakan fasilitas yang lengkap, seperti terdapatnya kolam renang, arena olahraga, taman bermain anak, serta dilengkapi dengan teknologi canggih.

Ditambah untuk akses transportasi pun cukup mudah, seperti LRT Cawang-Bekasi, kereta cepat jurusan Jakarta-Bandung, jalan layang tol Jakarta-Cikampek dan Bandara Kertajati.

“Kita berkomitmen dengan Pemerintah terhadap koridor timur dalam beberapa proyek infastruktur,” tutupnya.

(red/rjn)

Berita Rekomendasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

No More Posts Available.

No more pages to load.