Perayaan Imlek 2019 di Harper Cikarang; Akan Ada Banyak Keberuntungan dan Berkah di Tahun Ini

oleh -

RJN, Cikarang – Perayaan hari raya Imlek 2019 disambut meriah tidak hanya kalangan warga keturunan Tionghoa melainkan juga dunia usaha jasa penginapan atau hotel. Satu di antaranya Harper Hotel Cikarang.

Erwin Khalif selaku Food Beverage Manager Harper Cikarang mengatakan, pada momentum perayaan hari raya Imlek ke 2570 disajikan beragam kegiatan hiburan hingga bagi-bagi door prize voucher menginap.

F2-Bayoe Band akustik asal Harper Cikarang.

“Sebagai rasa ikut berbahagia dan sekaligus menghibur tamu baik dari corporate ataupun individual yang kebetulan merayakan Imlek kami adakan pesta makan malam dan juga pertunjukkan Band Akustik dari F2-Bayoe tadi malam,” terangnya dalam rilis yang diterima rakyatjabarnews.com, Selasa (05/02/2019).

Menurut Erwin sapaan akrabnya, tahun baru Imlek kali ini dengan shio babi diyakini warga Tionghoa akan banyak keberuntungan dan berkat.

Karenanya kata dia, Haper Hotel Cikarang menggelar acara makan malam sekaligus pementasan live musik akustik dan berbagi angpo berisi voucher menginap untuk menghibur para tamu yang di selenggarakan di Rustik Bistro and Bar Hotel Harper Cikarang.

“Kegiatan itu juga sebagai bentuk menghormati dan turut memperingati budaya imlek, yang saat ini sudah menjadi budaya nasional,” ujarnya

Dikatakan Erwin, voucher yang dibagikan kepada para tamu yang beruntung. Mulai dari kamar kategori superior.

Ia menambahkan dengan berbagi pada Imlek tahun ini, Harper Hotel Cikarang turut mendapat keberuntungan dan juga keberkahan dari Yang Maha Kuasa.

“Imlek tahun ini melebihi target 150 Pax makan malam, selain itu ada juga lucky draw yang akan di undi di akhir bulan ini.” Harapnya semoga kedepannya lebih dikenal lagi dan banyak yang berdatangan ke Rustik Bistro dan bar di Hotel Harper Cikarang.(ziz/rjn)

Berita Rekomendasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments